Senin, 25 Juli 2016

Trik Dewa Jadi Pokemon Master

01.18 - By Unknown 0

25 July 2016
Hallo para gamers,..ini ni game yang lagi ngehits di seluruh antero jagat ini. 
kami mencoba mengulas sedikit tentang bagaimana tios dan trik agar dapat mengaplikasikan game pokemon go ini. ok cekidot langsung saja.
Cara Main Game Pokemon Go. Disini ada Tips dan Trik Pintar Jadi Pokemaster  seperti Cara menangkap Pokemon, Sasar Pikachu, Arti Pokestop dan Gym, meningkatkan level karakter, bertarung, dan Cara mudah menangkap Pokemon liar.

Demam Pokemon Go mewabah di mancanegara. Bukan hanya anak-anak, remaja dan orang dewasa pun terlibat keseruan berburu Pokemon di dunia nyata. Sebenarnya bagaimana cara main serta tips trik pintar untuk bisa menjadi Pokemaster ?

Secara garis besar, game berbasis teknologi Augmented Reality (AR) ini menghadirkan perpaduan antara dunia animasi dan dunia nyata. Monster Pokemon yang biasanya hanya hadir di layar smartphone, kini dapat terlihat di dunia nyata lewat kamera smartphone serta bantuan GPS.

Berikut beberapa cara bermain game Pokemon Go seperti dilansir tim HargaTop dari The Verge (11/7/2016) :

Cara mulai bermain Pokemon Go 
Pertama-tama tentunya pemain harus mengunduh aplikasi Pokemon Go yang hadir untuk perangkat berbasis iOS dan Android. Saat ini, kehadiran aplikasi Pokemon Go secara resmi masih terbatas di beberapa negara, dan segera akan menjalar secara global.

Setelah pemain log in, maka ada perkenalan singkat oleh Professor Willow mengenai game serta membawa pemain berjalan untuk menangkap tiga Pokemon awal, Charmander, Squirtle, atau Bulbasaur.

Kemudian, game tersebut akan membiarkan pengguna bermain, dengan panduan sejumlah tips yang pada umumnya menjelaskan peta ikon dasar. Secara garis besar ada tiga bagian dasar dari Pokemon Go : menangkap Pokemon, berkunjung ke Pokestop, dan perang gym.


Cara menangkap Pokemon
Cara menangkap Pokemon sebenarnya cukup mudah, pemain hanya perlu berjalan berkeliling dengan aplikasi aktif di ponsel yang akan memberitahukan ketika ada Pokemon di dekatnya. Ketuk Pokemon di peta, dan pemain akan berganti ke antarmuka khusus untuk menangkap. Warna pada cincin yang mengelilingi Pokemon akan membantu mengetahui tingkat kesulitan menangkap monster tersebut, hijau artinya paling mudah, kuning lumayan, merah paling susah.

Pokemon ditemukan pada tingkat Combat Power yang berbeda, yang kurang lebih menggambarkan berapa kuat Pokemon tersebut. Untuk meningkatkan kekuatan (CP) Pokemon, pemain membutuhkan dua sumber, stardust yakni item umum yang didapatkan pada masing-masing Pokemon yang tertangkap dan permen khusus yang dapat diperoleh dengan menangkap duplikat Pokemon yang ingin ditingkatkan level-nya. Misalkan untuk meningkatkan CP Zubat, maka dibutuhkan stardust atau permen Zubat.

Demikian pula untuk mengembangkan Pokemon milik pemain, dibutuhkan lebih banyak permen Pokemon yang secara dramatis akan meningkatkan CP dari Pokemon tersebut. Dengan level yang meningkat, pemain dapat menemukan Pokemon yang lebih tinggi tingkatnya di alam liar dan mampu meningkatkan level CP Pokemon miliknya lebih lagi. Ingat, Pokemon yang ditemukan akan berbeda-beda di setiap tempat.

Arti Pokestop
Pokestop adalah tempat penting, ditandai di peta (biasanya) pada lokasi lokal. Mengunjungi Pokestop adalah cara utama untuk mendapat berbagai item. Ketika telah cukup dekat dari Pokestop untuk mengaktifkannya, ikon peta akan melebar ke ikon Pokeball yang berputar, mengijinkan pemain untuk mengetuknya untuk memperoleh item-item seperti Pokeballs, Potions, Revives, Eggs (yang dapat menetas). Pemain juga dapat mengaktivasi modul memikat di Pokestop yang ditandai dengan segerombol hati pada peta, meningkatkan kemungkinan munculnya Pokemon di sana.

Namun tidak semua item dapat diperoleh secara gratis. Ada beberapa yang hanya bisa dibeli dengan Pokecoins, yang dapat diperoleh dengan memerangi pertempuran gym atau membelinya lewat pembelian in-app.

Cara meningkatkan level karakter
Pemain setidaknya akan mengalami tiga aktivitas ini dalam game, menangkap Pokemon, bertarung di gym, mengunjungi Pokestop. Ketiganya dalam rangka meningkatkan level karakter miliknya. Pemain juga dapat memperoleh hadiah ketika mencapai level baru. Misalkan ketika mencapai level lima, pemain diberi kesempatan untuk memilih salah satu dari tiga kode warna, merah Tim Valor, kuning Tim Instinct, dan biru Tim Mystic, dan memiliki kesempatan untuk bertarung melawan pelatih lainnya di gym.

Arti Gym
Gym adalah lokasi dalam game yang secara tipikal terhubung dengan wilayah utama di dunia nyata, seperti Times Square dan sebagainya, dimana pemain dapat bertempur dengan pelatih (trainer) lainnya. Kubu yang memegang gym dapat memilih sebuah Pokemon dan melatihnya melawan sesama anggota lainnya untuk meningkatkan jumlah poin prestise terkait dengan gym. Semakin tinggi prestise, makin banyak Pokemon yang dapat ditempatkan di gym, yang selanjutnya menjamin peningkatan jumlah bonus harian stardust dan Pokecoins yang dapat diperoleh.

Jika ada spot terbuka di gym, pemain dapat menambahkan satu Pokemon untuk membantu pertahanan benteng. Gym dihadiri dua kubu lawan yang akan bertarung. Jika pemain dan membernya mengalahkan Pokemon yang ada di sana, pemain dapat menurunkan prestise gym dan akhirnya mengubahnya ke level netral. Kemudian gym tersebut dapat diklaim oleh kubu pemain dan Pokemon dapat tinggal di sana untuk menunggu penantang selanjutnya. Pertarungan di gym juga menambah pengalaman serta meningkatkan CP dan HP.


Cara bertarung
Pertarungan di Pokemon Go seperti versi sederhana dari game klasik Game Boy. Pokemon berhadapan satu-satu dan dapat menggunakan salah satu dari dua cara menyerang, mengetuk pada musuk Pokemon untuk memberi serangan ringan dan mengetuk serta menahan untuk menciptakan serangan khusus ketika jarak telah terpenuhi. Pemain juga dapat menghindari serangan musuk dengan berayun ke kiri dan ke kanan.

Pertarungan berlanjut hingga salah satu Pokemon pingsan. Dan tentu saja, aturan standart tipe kerusakan Pokemon adalah dengan efek : Pokemon air efektif melawan jenis api, api melawan rumput, dan seterusnya. Pokemon dapat sembuh atau hidup kembali dengan menggunakan Potions atau Revives yang dapat diperoleh dengan mengunjungi PokeStop.

#Pokemon go #Trik Dewa #Tips dan Trik Bermain Pokemon Go

Tags:
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Pellentesque volutpat volutpat nibh nec posuere. A die shopuf pogest concludi cum administrasset slushie intus calidum brioche.
Follow me @Bloggertheme9
Subscribe to this Blog via Email :

0 komentar:

back to top